Senin, 21 Februari 2011

TUGAS PERTAMA

WWW ( World Wide Web)
WWW ( World Wide Web ) adalah suatu ruang informasi yang yang dipakai oleh pengenal global yang disebut Uniform Resource Identifier (URI) untuk mengidentifikasi sumber-sumber daya yang berguna. WWW sering dianggap sama dengan Internet secara keseluruhan, walaupun sebenarnya ia hanyalah bagian daripadanya. WWW bukan sekedar jaringan tetapi di dalamnya terdapat suatu set aplikasi komunikasi dan sistem perangkat lunak yang memiliki karakteristik sebagai berikut, umumnya teletak pada internet host dan client, umumnya menggunakan protocol TCP/IP, memungkinkan client untuk mengakses server dengan berbagai protocol seperti HTTP, FTP, Telnet dan Gopher, memungkinkan client untuk mengakses informasi dalam berbagai media seperti teks, audio dan video, dll. Fungsi WWW adalah menyediakan data dan informasi untuk dapat digunakan bersama.

http://adibowo.com/apa-itu-www-fungsi-dan-sejarah-www/
http://blog.re.or.id/world-wide-web-www.htm

WEB SERVER
Web Server adalah sebuah software yang memberikan layanan data yang berfungsi menerima permintaan HTTP atau HTTPS dari client yang dikenal dengan browser web dan mengirimkan kembali hasilnya dalam bentuk halaman - halaman web yang umumnya berbentuk dokumen HTML. Web Server Suatu program (dan juga mesin yang menjalankan program) yang mengerti protokol HTTP dan dapat menanggapi permintaan-permintaan dari web browser yang menggunakan protokol tersebut.
Macam macam Web Server meliputi:
Apache Web Server - The HTTP Web Server
Apache Tomcat
2. Microsoft windows Server 2003 Internet Information Services (IIS)
3. Lighttpd
4. Sun Java System Web Server
5. Xitami Web Server
6. Zeus Web Server
Tetapi web yang terkenal dan yang sering digunakan adalah Apache dan Microsoft Internet Information Service (IIS).

http://penchenk.blogspot.com/2010/08/pengertian-web-server.html

WEBSITE
Website adalah kumpulan dari halaman-halaman situs, yang biasanya terangkum dalam sebuah domain atau subdomain, yang tempatnya berada di dalam World Wide Web (WWW) di Internet. Sebuah halaman web adalah dokumen yang ditulis dalam format HTML (Hyper Text Markup Language), yang hampir selalu bisa diakses melalui HTTP, yaitu protokol yang menyampaikan informasi dari server website untuk ditampilkan kepada para pemakai melalui web browser. Semua publikasi dari website-website tersebut dapat membentuk sebuah jaringan informasi yang sangat besar.

http://id.wikipedia.org/wiki/Situs_web

WEB BROWSER
Web browser adalah suatu perangkat lunak yang digunakan untuk menampilkan halaman-halaman website yang berada di internet. Terdapat beberapa macam web browser yang dapat kita pakai untuk menampilkan halaman-halaman website. Ada 3 jenis web browser yang sering dipakai adalah :
1.Internet Expoler
2.Netscape
3.Mozilla
Fungsi utama dari web browser adalah untuk menampilkan halaman-halaman web yang terdapat di internet, selain itu kita dapat menyimpan website tersebut dan dapat kita panggil lagi kemudian (Bookmark), website juga dapat disimpan (save) hingga informasi-informasi di dalamnya dapat kita ambil.

http://atikindah.tripod.com/web_browser.html

WEB PAGES
Sebuah halaman web atau halaman web adalah sebuah dokumen atau informasi sumber daya yang cocok untuk World Wide Web dan dapat diakses melalui web browser dan ditampilkan pada monitor atau perangkat mobile. Informasi ini biasanya dalam HTML atau XHTML format, dan dapat memberikan navigasi ke halaman web lain melalui hypertext link. Halaman Web yang sering menggolongkan sumber daya lain seperti gaya lembar, skrip dan gambar ke dalam presentasi akhir mereka.

http://en.wikipedia.org/wiki/Web_page

WEB
Web pada awalnya merupakan ruang informasi dalam internet, dengan menggunakan teknologi hyperteks, terdiri dari link-link yang disediakan dalam dokumen web untuk menemukan informasi yang dibutuhkan oleh pengguna, ditampilkan melalui browser.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar